Ada yang sedang merencanakan asuransi kesehatan keluarga? Jika iya, tulisan ini dedikasikan untuk teman-teman yang sama pusingnya seperti aku dulu. Bagiku dan suami, memilih asuransi kesehatan itu lebih sulit daripada memilih asuransi jiwa. Asuransi jiwa itu straighforward banget = preminya berapa, maka uang pertanggungannya berapa, sedangkan asuransi kesehatan banyak banget knick-knack-nya.